Program Kerja Bagian 2

17.01 |

Bidang Pendidikan

1.    BIMBEL (Bimbingan Belajar)
Yaitu program yang kami rancang untuk memberikan pelayanan pembelajaran di luar jam sekolah dan ditujukan untuk anak-anak usia sekolah. Program ini kami laksanakan di dua SD yaitu SD N 01 Babadan dan SD N 02 Babadan serta di MI Babadan. Selain itu, bimbel juga kami laksanakan di Dukuh Kesasih, Desa Babadan. Program bimbel juga kami rangkai dengan pelatihan-pelatihan keterampilan seperti bermain origami, pembuatan kerajinan tirai, pelatihan membuat mozaik dari kapas, dll.
Hasil dari kegiatan ini, anak sangat antusias dalam mengikuti program ini sehingga program ini dapat berjalan dengan lancar. Diharapkan dengan adanya program ini anak dapat meningkatkan belajar dan kreatifitasnya.

2.    Mengajar TPQ
Program pembelajaranyang berhubungan dengan kegiatan rohani yaitu mengaji kitab-kitab. Kami ikut berpartisipasi dalam pembelajaran ini dengan melatih seni membaca arab (qiro’ah) dan berlatih memainkan alat musik rebana. Adapun tempatnya adalah di salah satu rumah perangkat desa di Dukuh Srabanan ( Bapak Handoko ).
Dengan mengikuti program ini kami mendapat ilmu-ilmu baru yang belum kami dapat di bangku kuliah. Kami juga mengucapkan terima kasih kepada guru yang mengajar, karena telah memberikan banyak ilmu kepada kami. Semoga baik ilmu yang kami berikan maupun kami terima dapat bermanfaat begi semuanya, amin.

3.    Pemberantasan Buta Aksara
“Membaca adalah jendela dunia”, program kami kali ini mengutamakan orang-orang yang belum menguasai aksara kata dan angka. Program ini bertujuan untuk membantu mereka untuk sadar aksara dan direncanakan bertempat di Dusun Kesasih Desa Babadan (hal ini merupakan request dari Bapak Kepala Dusun Kesasih. Akan tetapi dalam pelaksanaannya kami mengalami beberapa kendala yaitu diantaranya sikap warga yang tidak antusias untuk mengikutinya. Mereka menganggap usia mereka sudah lanjut sehingga kemauan untuk kembali belajar mengenal aksara kini berkurang. Dimungkinkan jika ada campur tangan dari pihak Dinas Pendidikan program ini akan jalan.

4.    Pelatihan Komputer
Pelatihan IT merupakan salah satu program dari KKN UNNES 2014 dalam bidang Pendidikan. Pelatihan IT ini berupa pelatihan komputer seperti MS Word, MS Excel, MS Power Point yang ditujukan untuk para guru di SD/MI Desa Babadan. Program ini merupakan bentuk pengabdian kami untuk membantu para guru dalam hal IT. Dikarenakan pada zaman yang modern seperti sekarang ini para guru dituntut untuk bisa mengoperasikan IT walaupun itu tidak bisa dikatakan handal, tapi setidaknya bisa mengoperasikannya.
Diharapkan dengan adanya pelatihan ini, para guru dapat lebih maksimal dalam membuat penunjang pembelajaran yang perlu menggunakan komputer. Selain itu, juga untuk memberikan tips mudah dalam mengoperasikan komputer. Berikut ini jadwal pelaksanaan pelatihan IT di setiap sekolah
SDN Babadan 1          : Senin, 17 November 2014 dan Senin, 24 November 2014
SDN Babadan 2          : Senin, 17 November 2014 dan Selasa, 25 November 2014
MI Babadan                : Sabtu, 22 November 2014 dan Sabtu, 29 November 2014

5.    Pengenalan Bahasa Mandarin
Program ini dilaksanakan dengan tujuan untuk mengenalkan kepada anak terkait bahasa mandarin. Karena, dimungkinkan bahasa mandarin akan menjadi bahasa internasional kedua setelah bahasa inggris. Sehingga ini dapat menambah wawasan anak tentang bagaimana bahasa mandarin itu. Program ini juga dilaksanakan agar anak kurang lebih tahu bagaimana bahasa mandarin itu. Sasaran pelatihan ini adalah anak – anak. Pelatihan ini dilakukan setiap :
Nama sekolah
Waktu Pelaksanaan
SD N Babadan 1
Senin, Rabu 10.30
SD N Babadan 2
Jum’at 07.00
MI Babadan
Sabtu 12.30
Selain di Sekolah, Pelatihan Bahasa Mandarin juga diadakan di posko KKN yang terletak di dusun Srabanan

6.    Pelatihan Sepak Bola
Pelatihan sepak bola dilaksanakan setiap hari kamis sore. Sasaran dari program ini adalah para siswa-siswi Desa Babadan yang tergabung dalam tim kebanggaan Desa Babadan. Pelatihan berupa cara melakukan teknik sepak bola yang lincah dan tepat.
Pelatihan ini juga bertujuan untuk menyiapkan kader-kader tim sepak bola kebanggaan Desa Babadan yang siap untuk menghadapi kejuaraan-kejuaraan yang mereka ikuti di masayang akan datang.

0 komentar:

Posting Komentar